CHAPTER 287: REVIEW VENOM: KOLABORASI DUA PECUNDANG SOK TAHU

 

Jakarta - Rasa ingin tahu itu bisa mengantarkan kita pada kesuksesan, namun juga bisa mengantarkan pada kehancuran.

Rasanya ini salah satu pesan hidup yang jbkderry.com tangkap dari film Venom yang disutradarai Ruben Fleischer dan berdurasi 1 menit 52 detik.

Eddie Brock, adalah jurnalis andal dengan rasa sok tahu yang demikian tinggi. Demikian pula dengan Venom, symbiote alias mahluk asing yang juga mengaku punya karakter seperti Eddie Brock di planet asalnya.

Akibat rasa ingin tahunya yang sedemikian tinggi, Eddie Brock kehilangan banyak hal penting mulai dari calon istri, pekerjaan dan nyaris putus asa mencari peluang baru untuk mencari nafkah.

Akibat rasa ingin tahunya yang tetap tinggi itu pulalah secara tidak sengaja dia bertemu dengan Venom di lab milik Carlton Drake, seorang taipan yang telah menghancurkan hidup Brock hingga ke dasar.

Venom yang awalnya hanya ingin memanfaatkan Brock untuk kembali ke planetnya dan membantu Riot  sang raja symbiote untuk melakukan invasi ke bumi, menemukan sesuatu yang berbeda di dalam diri Brock dan membuatnya berubah pikiran.

"Saya berubah pikiran karena dirimu, Eddie. Di planet asalku, saya juga adalah seorang pecundang seperti dirimu," kata Venom.

Jadilah Venom yang realistis ketemu dengan sahabat baru yang namanya Eddie Brock. Mereka bersahabat baik di dalam satu tubuh. Kolaborasi dua mahluk anti-hero dari asal planet yang berbeda.

Secara alur cerita, film terbaru dari Marvel ini menurut jbkderry.com tidak luar biasa, namun juga tidak jelek. Pantaslah kalau situs IMDB memberikannya rating 3,5 bintang dari skala 5.

Pesan lain yang jbkderry.com tangkap adalah kekhawatiran klasik di film-film Hollywood, bagaimana jika di antariksa ada keberadaan mahluk-mahluk dari planet lain yang justru ingin berkunjung ke bumi, seperti halnya keinginan para ahli astronomi di bumi yang ingin menginjakkan kaki di planet lain dan mencari kemungkinan untuk dapat hidup di sana.

Apakah layak untuk menunggu sekuelnya untuk melihat aksi Carnage, symbiote terkuat musuh Venom yang diperankan oleh Woody Harrelson? Menurut jbkderry.com, pantas. Walaupun lebih pantas lagi menyaksikan akting Woody Harrelson waktu bisa beraduhai dengan Alexandra Daddario di serial layar kaca berjudul "True Detective" (2014).

Komentar

Postingan populer dari blog ini

CHAPTER 345: BADAI TRAUMATIS DI BULAN MARET - APRIL 2024

CHAPTER 349: CUKUP, SAYA BERHENTI!

CHAPTER 48: BANGSAT!